Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Kenapa Sih Perlu Memasang Karpet Kamar Tidur?

Kenapa Sih Perlu Memasang Karpet Kamar Tidur?

ads tengah artikel

Kenapa Anda Perlu Karpet Kamar Tidur? Tahukah sobat ternyata karpet lantai yang sering kali dijadikan alternatif alas tidur. Saat ini karpet dipasang diruangan-ruangan tertentu seperti didalam kamar tidur dan ruang tamu. Karpet fungsi utamanya adalah digunakan untuk melindungi tubuh kita agar tidak terjadi kontak langsung dengan lantai yag dingin ketika tidur diatas lantai.

Tetapi saat ini fungsi karpet ini dimanfaatkan dalam hal desain interior suatu ruangan seperti halnya ruang tamu dan kamar tidur ini. Bahkan tidak jarang para desainer terkemuka yang menghadirkan karpet sebagai komponen tambahan untuk mempercantik suasana interior ruangan. Mungkin inilah yang menjadi alasan kenapa anda perlu karpet di dalam kamar tidur anda.

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur Yang Paling Anda Sukai

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Karpet kamar tidur abu-abu sedikit lebih tebal memberikan kenyaman ketika ingin tiduran di lantai

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Karpet lantai kamar tidur berwarna biru dan lebar menutupi semua lantai kamar tidur akan melindungi kaki anda dari dinginnya lantai ketika malam hari

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Warna karpet lantai kamar tidur sangat tepat dikombinasikan dengan warna lantai dan perabotan di atasnya

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Karpet lantai yg diletakkan dibawah tempat tidur disamping memberika nilai tersendiri pada desain kamar tentu akan lebih nyaman jika ingin duduk santai bersandar tempat tempat tidur

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Karpet lantai kamar tidur berwana ini sangat cocok dengan selimut diatas tempat tidur

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Karpet lantai selain untuk memperindah suasana jugabisa digunakan sebagai alat tidur ketika bosan tidur diatas tempat tidur.

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Karpet lantai kamar tidur yang tebal bisa digunakan untuk bersantai sambil tiduran dan membaca buku

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Karpet lantai bermotif akan membuat suasana kamar tidur lebih hidup dan enak dipandang

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Karpet lantai kamar tidur dengan meja dan sofa akan memberikan kenyamanan saat duduk duduk dibawah

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Karpet lantai kamar tidur lebar dan tebal memberikan daya tarik tersendiri dan tentunya menambah kenyamanan ketika ingin santai di dalam kamar

Ide Untuk Memilih Karpet Untuk Kamar Tidur
Warna karpet kamar  tidur ini sepadan dengan warna dinding, gorder dan tempat tidur

Dengann adanya karpet dalam kamar tidur dapat menjadi antisipasi ketika anda bosan tidur di atas tempat tidur dan ingin tidur di lantai, hal ini akan sangat praktis dan sangat mudah bongkar pasang karpet. Bahkan banyak ditemui juga model tempat tidur yang harus dilengkapi dengan karpet. Tempat tidur model ini biasanya berbentuk springbed tanpa ada kolong dibawah tempat tidur tetapi harus dipasang karpet.

Ketika anda ingin menghadirkan karpet di kamar tidur, anda jangan salah pilih karpet karena dapat mempengaruhi hal-hal lain, seperti keindahan kamar tidur anda dan faktor kebersihan karpet anda. Jadi untuk memilih karpet kamar tidur yang tepat harus sesuai dengan konsep desain kamar tidur anda sendiri.

Jika kamar tidur anda didesain minimalis, carilah karpet yang memiliki motif dan corak minimalis pula. Perhatikan lebar dan panjang karpet apakah sesuai dengan luas kamar, dan jangan lupa pilih warna yang dapat berkombinasi dengan baik dengan warna disekitarnya seperti warna dan motif keramik, warna dinding dan desain tempat tidur anda.

Karpet juga seperti barang-barang yang lain, tersedia karpet yang harganya mahal dan juga karpet yang harganya terjangkau biasanya tergantung dari kualitas karpet itu sendiri. Secara tidak disadari karpet kamar tidur juga memberikan rasa hangat dan nyaman pada telapak kali ketika sedang berjalan disaat musim hujan atau musim dingin di Negara-negara yang memiliki empat musim.

Pertimbangan terakhir ketika anda ingin membeli karpet untuk kamar tidur adalah perhatikan dan ketahui tingkat kerumitan ketika membersihkannya. Jadi carilah karpet dari bahan yang mudah dibersihkan. Kenapa demikian, karpet lantai sangat rentang dengan kotoran dan debu sehingga diperlukan rutinitas untuk pembersihannya.

Baca : Desain Kamar Tidur Anak Perempuan Dan Desain Kamar Tidur Anak Laki-laki

Kemudahan dalam membersihkan karpet harus anda perhatikan jika hendak menerapkan karpet sebagai pelengkap pemandangan dan kenyaman kamar tidur anda. Satu lagi alasan anda perlu karpet dalam kamar tidur adalah jika anda memiliki putra-putri yang masih balita, ajaklah dia untuk bermain di atas karpet agar terhindar dari lantai yang dingin dan sebagai antisipasi ketika balita anda terjatuh sehingga dapat terlindung dari benturan ke lantai langsung.


Advertisement


Back To Top