Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Tata Cara Masuk Kamar Mandi Menurut Islam

Tata Cara Masuk Kamar Mandi Menurut Islam

ads tengah artikel
Tata Cara Masuk Kamar Mandi Menurut Islam – Islam adalah agama yang haq dan sempurna, bukan hanya ibadah wajib saja yang diatur melaikan dari semua aktivitas kehidupan pun sudah ditentukan dalam agama Islam, termasuk ketika ingin buang air kecil maupun besar. Dalam Islam telah diajarkan tata cara masuk kamar mandi yang benar yaitu sesuai dengan tuntunan. Memang masuk kamar mandi adalah hal yang remeh akan tetapi agar semua tindakan kita dalam melakukan aktivitas sehari-hari bernilai ibadah maka sebaiknya kita mengikuti tuntunan yang dianjurkan oleh Agama Islam.

Tidak hanya masalah besar saja yang telah diatur oleh Islam akan tetapi hal terkecil pun tidak diabaikan sebagaimana buang air ke toilet ini. Ini berarti juga telah mengajarkan kita untuk senantiasa menjaga kebersihan diri baik dari kotoran maupun dari najis. Menjaga kebersihan sangat penting baik dari najis maupun kotoran lainnya. Dari betapa pentingnya menjaga kebersihan dan kesucian tersebut Allah berfirman dalam Al-Quran Surat Al-Baqarah ayat 222 yaitu ”Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri”. Oleh karena itu bagi sobat semua agar senantiasa untuk menjaga kebersihan.

Kembali lagi ke persoalan yaitu Tata Cara Masuk Kamar Mandi Menurut Islam, masuk kamar mandi atau toilet untuk membuang hajat berarti membuang kotoran yang menempel dibadan (mandi) dan membuang kotoran yang ada dalam tubuh kita (buang air besar dan kecil). Jika sobat belum tahu tata caranya? Yuk kita simak satu persatu dibawah ini.

Tata Cara Masuk Kamar Mandi

  1. Sebelum masuk kamar mandi / toilet baca do’a :Doa keluar masuk mandi
  2. Disarankan memakai sandal atau alas kaki
  3. Ketika memasuki kamar mandi disunnahkan untuk melangkahkan kaki kiri terlebih dahulu.
  4. Mencopot semua yang mengandung bacaan ayat Al-Quran, Nama Allah, Nama Rasul dan sebagainya.
  5. Disunnahkan untuk diam dan tidak berbicara
  6. Saat buang air besar maupun kecil Jangan menghadap atau membelakangi arah kiblat
  7. Jangan menjawab salam dengan lisan ketika berada di dalam kamar mandi
  8. Jangan membaca Al-quran dengan lisan ketika berada di dalam kamar mandi
  9. Selain suami istri tidak boleh mandi berdua
  10. Jangan makan dan minum saat berada dalam kamar mandi
  11. Jaga dari percikan air najis yang mengenai kulit maupun pakaian, Hadist Rasulullah SAW banyak siksa kubur diakibatkan dari kurang memperhatikan percikan air najis yang mengenai tubuh dan pakaian kita.
  12. Pakailah penutup atau tabir
  13. Saat keluar kamar mandi langkahkan kaki kanan lebih dulu baru disusul dengan kaki kiri.
  14. Setelah keluar kamar mandi jangan lupa baca do’a:
    Doa keluar kamar mandi
Itulah Tata Cara Masuk Kamar Mandi Menurut Islam yang harus kita lakukan setiap hari. Semoga dengan menjalankan aturan yang ditentukan oleh ajaran Agama tersebut, Allah STW akan selalu melindungi kita dimanapun dan dalam keadaan apapun amin.


Advertisement


Back To Top