Manfaat Khasiat Mentimun Bagi Kesehatan dan Kecantikan, – Sebagai orang Indonesia siapa yang tidak kenal dengan buah mentimun ini. Buah mentimun menjadi salah satu sayuran favorite bagi banyak orang. Mentimun sering dijadikan lalapan dan acar untuk melengkapi makanan dan bahkan banyak orang yang suka memakan mentimun ini secara langsung termasuk saya hehe.
Bagi saya buah mentimun menjadi salah satu makanan kesukaan saya karena rasanya yang renyah dan terasa segar di mulut. Namun saya lebih menyukai buah mentimun yang masih muda dan segar. Saya merasa senang sekali ketika mulai musim penghujan datang, sebab sudah delapan tahun terakhir ini bapak saya ketika mulai musim penghujan selalu menanam buah mentimun di kebunnya. Ketika sudah berbuah saya sering memetik buahnya dan langsung saya makan sungguh nikmat sekali hehe.
Untuk mendapatkan buah mentimun ini sangat mudah sekali karena buah ini banyak dijual di pasar-pasar tradisional dan supermarket. Jadi bagi yang tidak bisa menanam tinggal pergi ke pasar saja atau tukang sayur Insya Allah ada. Mentimun selain memberikan rasa yang nikmat jika dimakan juga dipercaya dapat menurunkan tensi darah dan dimanfaatkan untuk memelihara kecantikan. Info yang saya dapat mentimun ternyata mengandung banyak gizi dan nutrisi yang bermanfaat untuk kesehatan.
Bagi yang suka dengan buah ini beruntunglah kalian semua, namun yang kurang suka saya sarankan agar sedikit demi sedikit mulai mencicipi buah ini. Tapi jangan khawatir banyak masyarakat yang pandai memanfaatkan buah ini sebagai kuliner yang lezat seperti acar, rujak, sambal timun, jus timun dan masih banyak yang lain. Mentimun atau timun termasuk jenis tanaman labu-labuan yang banyak mengandung air dan berkhasiat untuk melembabkan wajah. Mentimun memiliki banyak kandungan gizi yang dapat menyehatkan tubuh, selengkapnya bisa dilihat di bawah ini:
Kandungan nutrisi mentimun pada setiap bahan mentah 100 gram
- Kalsium 19.00 mg / 100gr
- Lemak 0.20 gr / 100gr
- Air 96.10 gr / 100gr
- Energi 12.00 cal / 100gr
- Protein 0.60 gr / 100gr
- Karbohidrat 2.40 gr / 100gr
- Fosfor 12 mg / 100gr
- Serat 0.5 gr / 100gr
- Abu 0.40 gr / 100gr
- Kalium 122.00 mg / 100gr
- Natrium 5 mg / 100gr
- Zat besi 0.40 mg / 100gr
- Vit. A 0 S.I / 100gr
- Vit. B1 0.02 mg / 100gr
- Vit. B2 0.02 mg / 100gr
- Vit. C 10.00 mg / 100gr
- Niacin 0.10 mg / 100gr
Manfaat mentimun untuk kuliner
- Buah mentimun enak dimakan
- Sebagai campuran sayur membuat rujak
- Sebagai campuran sayur membuat sambal timun
- Campuran acar untuk melengkapi hidangan nasi goreng
- Dan aneka jus dari mentimun
Manfaat mentimun untuk Kesehatan
Untuk kesehatan kulit
Dari dulu mentimun telah dipercaya dapat menyehatkan kulit, hal ini disebabkan mentimun menyimpan banyak vitamin C dan asam kafeat yang mampu mengurangi cairan dibawah kulit dan mengurangi iritasi pada kulit. Alasan inilah kenapa mentimun juga banyak dimanfaatkan untuk memelihara kesehatan kulit dan kecantikan, diantaranya untuk mengatasi kulit kering, terkena sinar matahari, gatal-gatal dan jerawat. Untuk kecantikan, mentimun bermanfaat untuk menghaluskan kulit wajah, mengurangi minyak berlebih pada wajah, mengatasi flek/noda hitam, dan mengencangkan kulit yang keriput.
Baca : Manfaat rebung, daun, dan batang bambu.
Mengobati asam urat
Kandungan senyawa mentimun salah satunya adalah air dan mineral kalium yang mampu mengeluarkan kadar asam urat dan sisa metabolisme dari dalam tubuh melalui ginjal. Oleh sebab itu jika anda mengalami gejala asam urat sebaiknya mulai merutinkan untuk konsumsi buah mentimun ini.
Menurunkan berat badan
Buah mentimun sangat baik untuk membantuk diet anda, karena kandungan serat dan air yang mengenyangkan dan tahan lama.
Menurunkan tensi darah / darah tinggi
Buah mentimun dipercaya sebagai obat tradisional untuk menurunkan darah tinggi
Sebagai deuretik alami
Membantu sekresi di dalam urin sehingga dapat meningkatkan kinerja ginjal, kandung kemih, hati, pencernaan protein.
Sebagai detoksifikasi alami dalam tubuh
Kandungan air pada mentimun hampir 90 % yang dapat membantu memperlancar urine, dan berfungsi untuk menetralkan toksin-toksin dan membersihkan bakteri dalam usus.
Mengatasi diare
Mentimun juga berkhasiat untuk mengatasi diare hal ini karena kandungan serat pada mentimun ini.
Manfaat kulit dan biji mentimun
- Tahukan anda kulit dan biji mentimun banyak menyimpan senyawa bermanfaat bagi kesehatan kita. Kandungan senyawa yang terdapat pada kulit mentimun diantaranya : vitamin A, serat, mineral silica, magnesium dan kalium. Berfungsi untuk menjaga kesehatan sendi, tulang dan otot. Selain itu juga berfungsi untuk mencegah kerusakan otak pada bayi yang dilahirkan.
- Biji mentimun mengandung senyawa Alkaloid hypoxanthine yang dapat berfungsi untuk mengobati cacingan pada anak.
Itulah sedikit ulasan berkenaan dengan buah mentimun, mentimun selain enak dimakan dalam bentuk beragam hidangan ternyata mengandung banyak nutrisi yang sangat bermanfaat bagi kesehatan kita. Semoga bermanfaat…