Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Cara Menurunkan Gula Darah Secara Alami

Cara Menurunkan Gula Darah Secara Alami

ads tengah artikel

Penyakit gula darah adalah dimana dalam darah mengandung kadar gula yang terlalu tinggi. Kondisi glikemik yang tinggi ini disebabkan karena kekurangan hormon insulin, dimana hormon ini yang bertugas untuk merubah zat gula menjadi energi. Sebagaimana diabetes dibagi menjadi dua yaitu diabetes tipe 1 sering disebabkan karena faktor keturunan, jadi bila riwayat keluarga anda ayah atau ibu mempunyai diabetes maka anak lebih beresiko terkena diabetes tipe 1 ini, jadi tidak heran jika anak-anak sudah menderita diabetes. Sementara diabetes tipe 2 sering terjadi pada usia dewasa (bukan sejak kecil), faktor yang menyebabkan diabetes tipe 2 ini adalah gaya hidup tidak sehat.

Dewasa ini banyak orang kurang perduli dengan kesehatan, alih-alih kesibukan yang luar biasa setiap hari membuat orang lupa diri dengan kondisi kesehatan tubuh. Belum lagi ditunjang dengan pola makan yang kurang tepat dan mengkonsumsi makan tanpa diperhatika lebih dulu terutama berlebihan mengkonsumsi makan dan minuman yang manis-manis, kurangnya olahraga, kebiasaan buruk seperti merokok dan minum alkohol. Semua itu dapat berimbas pada organ pankreas yang berfungsi sebagai produsen hormon insulin. Bila mana pabrik hormon insulin mengalami gangguan tentu saja akan berimbas pada produksi insulin, wal hasil terjadi penumpukan zat gula dalam darah.

Untuk anda yang masih memiliki kadar gula normal maka yang perlu anda perhatikan adalah menghindari penyakit ini (diabete), sementara anda yang sudah mengidap diabetes yang sangat diperlukan adalah selalu mengontrol agar gula darah tidak naik. Nah, apa yang perlu anda lakukan bila gula anda sedang naik dan bagaimana cara menurunkan gula darah? pertama saat terjadi lonjakan naiknya gula darah adalah jangan panik, karena jika terlalu panik hingga menyebabkan stress maka akan semakin memperburuk keadaan, tetaplah jaga mood anda tetap tenang dan lakukan beberapa tindakan berikut ini.

Cara Menurunkan Gula Darah Secara Alami

Lakukan olahraga

Ketika kadar gula darah naik, tentunya terdapat hal yang aneh dalam diri anda, bila ini terjadi hendaknya segera melakukan olah fisik. Olahraga adalah cara yang efektif untuk menurunkan gula darah, selain itu olahraga juga akan membantu meningkatkan suasana hati anda lebih senang. Dengan demikian gula darah akan menurun berangsur-angsur.

Baca : Olahraga yang paling tepat untuk ibu hamil.

Konsumsi makan dengan kandungan serat tinggi

Kenapa demikian, karena serat dalam usus akan menghambat pencernaan termasuk gula, sehingga penyerapan gula lebih lancar ke dalam tubuh. Tentunya ini tidak akan mempeburuk kondisi atau level gula darah dan mengurangi lonjakan naiknya gula darah.

Hindari konsumsi karbohidrat

Karbohidrat kaya dengan zat gula, bahkan zat gula yang besar diperoleh dari karbohidrat. Nah, jika terjadi lonjakan gula darah sebaiknya anda hindari konsumsi karbohidrat. Karbohidat memang penting karena merupakan sumber energi sebab zat gula tersebut. Karbohidrat diubah menjadi gula sederhana kemudian diubah menjadi energi oleh hormon insulin, nah jika suplau insulit terbatas atau minim maka tidak seimbang dengan pasogan zat gula dan akhirnya menumpuk. Maka dari itu hidari konsumsi karbohidrat.

Jaga pikiran anda jangan sampai stress

Panik saat gula darah naik, belum lagi memikirkan hutan, penghasilan rendah, anak semakin nakal, istri semakin menuntu uang belanja semua itu memicu pada tingginya tingkat stress. Katika seseorang stress akan mengeluarkan hormon glukagon dan kortisol yang tinggi, nah hormon ini menjadi salah satu pemicu meningkatnya kadar gula. Hindari stress sekuat mungkin dengan banyak-banyak mengingat Allah SWT.

Baca : Olahraga otak untuk menghindari stress.

Segera minum air putih lebih banyak

Saya kira khasiat minum air putih bagi kesehatan tubuh sudah banyak diketahui oleh banyak orang. Minum air putih mampu mencegah beragam jenis penyakit terutama untuk mencegah gangguan organ ginjal. Dengan mengkonsumsi air putih dalam jumlah yang lebih banyak akan membantu proses metabolisme, meningkatnya frekuesi buang air kecil dan keluarnya keringat lebih banyak jika diimbangi dengan olah fisik. Cara ini cukup baik untuk membantu menurukan gula darah yang sedang melinjak.

Biarkan tubuh anda mendapatkan istirahat cukup

Kurang tidur atau istirahat membuat kondisi tubuh menjadi buruk, di zaman modern ini karena tuntan perkerjaan dan gaya hidup yang selalui menggandeng gadget sering membuat orang lupa waktu. Sehingga sering tidur tengah malam tanpa guna, tahukah sobat kurang tidur atau istirahat bisa menurunkan daya tahan tubuh, mempengaruhi pikiran sehingga mudah stress dan lagi-lagi dapat berdampak buruk pada penderita diabetes.

Konsumsi makanan yang memiliki kandungan magnesium dan kromium

Diabetes juga bisa disebabkan karena tubuh kekurangan mikronutrie, salah satunya adalah mineral margesium dan kromium. Kromium membantu proses pembentukan energi dan mengendalikan gula darah. Sehingga jika terjadi intoleransi karbohidrat bisa disebabkan karena kurangnya mineral kromiu. Sementara magnesium juga bermanfaat untuk mencegah diabetes (tingginya gula dalam darah).

Konsumsi makanan yang memiliki indeks glikemik rendah

Jangan memperburuk kondisi gula darah anda dengan mengkonsumsi makanan dan minuman manis. Umumnya makanan dan minuman manis menggunakan gula pasir bahan menggunakan pemanis. Pada penderita diabetes rasanya wajib untuk mengontrol makanan dan minuman yang masuk dalam tubuh terutma makanan dan minuman yang rasanya manis. Sebaiknya anda memilih makanan yang lebih alami dan memiliki zat gula dengan glikemik rendah. Ini mungkin aman untuk penderita diabetes.

Perikas ke dokter

Bila kadar gula darah terlalu tinggi, mungkin pertolongan medis sangat dibutuhkan. Nah, segera konsultasikan ke dokter sehingga mendapatkan penangan lebih cepat.

Do’a

Jangan lupa untuk berdoa kepada Allah SWT agar senantiasa diberikan kesehatan lahir batin. Dan mohon agar diberikan kesembuhan pada penyakit yang sedang anda alami, Inshaallah ini sangat penting karena baik kesehatan maupun penyakit sejatinya berasal dari Allah SWT. Dia lah yang punya penyakit dan juga Dia lah yang punya kesembuhan.

Mencegah diabetes dengan cara:

Olahraga teratur

Olahraga adalah cara yang paling efektif untuk menjaga kesehatan tubuh termasuk mencegah penyakit diabetes. Manfaat olahraga sudah tidak ada keraguan untuk kesehatan tubuh, bahkan banyak para alhi menyarankan akan ubaga gaya hidup sehat dengan rajin olahraga.

Hindari makanan junk food atau fast food

Diera modern ini cita rasa makan menjadi pertimbangan paling wahid seseorang memilih makanan, dan menomer sekiankan masalah kesehatan. Apalagi saat ini sudah banyak sekali tersedia makan junk food dan fast food yang mudah sekalai didapkan. Rasanya sangat menggoda, tetapi bila anda sering mengkonsumi makanan jenis ini maka kesehatan tubuh anda yang akan menjadi teruhannya. Bukan hanya penyakit diabetes bahkan resiko kanker dan jantung menjadi lebih besar akibat mengkonsumsi jenis makanan ini.

Kurangi berat badan berlebih

Kelebihan berat badan atau obesitas sering dikatakan sebagai sarangnya penyakit, hal ini mungkin benar karena orang dengan obesitas lebih rentan terhadap penyakit dibanding dengan orang yang memiliki berat badan ideal. Tak hanya diabets namun penyakit berbahaya lainnya juga lebih beresiko pada orang dengan obesitas. Maka dari itu kontrol berat badan anda agat tetap ideal.

Demikian cara menurunkan gula darah secara alami mudah-mudahan bisa membantu anda yang sedang mengalami keluhan masalah gula darah, semoga gula darah anda lekas normal.


Advertisement


Back To Top