Lamtoro atau dikenal dengan istilah petai cina ini banyak dimanfaatkan oleh masyarakat jawa sebagai botok dan urap-urap. Lamtoro yang termasuk dalam keluarga fabaceae ini enak lho rasanya, namun sebagian orang kurang menyukainya karena baunya yang agak tajam. Manfaat lainya dari tumbuhan ini adalah sebagai pohon penghijauan yaitu untuk menjaga erosi tanah agar tidak terjadi banjir dan tanah longsor.
Pohon lamtoro banyak ditanam di pinggiran latar rumah sebagai pohon teduh dan diambil kayunya untuk dijadikan kayu bakar bagi masyarakat desa. Bukan hanya biji lamtoro yang bisa dikonsumsi ujung daun yang masih mudah juga sering dijadikan urap-urap yang enak rasanya. Asal usul lamtoro diperkirakan berasal dari Amerika beriklim tropis dan dibawa serta ditanam di tanah jawa sudah ratusan tahun yang lalu akhirnya saat ini pohon lamtoro atau petai cina atau plandingan ini tersebar di seluruh pelosok Negeri ini.
Tahukan sobat semua, bahwa daun dan biji lamtoro banyak mengandung nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh kita lho. Terutama kandungan kimia lamtoro yang amat bermanfaat diantaranya lamtoro kaya akan protein, lemak, kalsium, besi, fosfor, mimosin, leukanin dan banyak juga mengandung vitamin A, vitamin B1 dan vitamin C. Lamtoro merupakan tumbuhan yang dapat tumbuh dengan cepat, sehingga banyak ditanam di hutan untuk selingan pohon jati, tujuannya agar pohon jati berlomba-lomba tumbuh tinggi lurus ke atas untuk memperoleh sinar matahari yang cukup.
Daun dan biji lamtoro atau petai cina atau plandingan ini mengandung banyak nutrisi yang berkhasiat, sehingga dewasa ini tumbuhan ini banyak digunakan sebagi bahan pembuat obat-obatan baik obat kimia maupun herbal. Masing-masing daun dan biji memiliki kandungan gizi yang penting diataranya simak berikut ini.
Baca : Khasiat mengkudu bagi kesehatan dan Khasiat daun kemangi untuk kesehatan.
Kandungan Gizi (senyewa kimia) Lamtoro/petai cina/plandingan
Kandungan daun muda lamtoro/petai cina/plandingan
Kandungan daun muda lamtoro atau petai cina atau plandingan dalam setiap 100 gramnya adalah kandungan energi sebesar 128kkl, kandungan karbohidrat sebesar 12.4 gram, kandungan protein sebesar 12 gram, kandungan lemak sebesar 6.5 gr, kandungan zat besi sebesar 3.0 gram, kandungan fosfor sebesar 100 miligram, kandungan kalsium sebesar 1500 miligram, memilki kandungan vitamin A sebesar 17800 UI, Vitamin B1 sebesar 0.04 miligram, dan vitamin C nya sebesar 64 miligram.
Kandungan biji lamtoro/petai cina/plandingan
Kandungan biji lamtoro atau petai cina atau plandingan dalam setiap 100 gramnya adalah kandungan energi sebesar 85kkl, kandungan karbohidrat sebesar 15.4 gram, kandungan protein sebesar 5.7 gram, kandungan lemak sebesar 0.3 gr, kandungan zat besi sebesar 3.0 gram, kandungan fosfor sebesar 53 miligram, kandungan kalsium sebesar 180 miligram, memilki kandungan vitamin A sebesar 423 UI, Vitamin B1 sebesar 0.08 miligram, dan vitamin C nya sebesar 15 miligram.Manfaat dan Khasiat Serta Kandungan Gizi Lamtoro, Petai Cina, Plandingan
Manfaat dan khasiat lamtoro/petai cina/plandingan
- Mengobati diabetes, untuk mengobati diabetes dapat memanfaatkan biji petai cina ini yaitu dengan menyeduh biji lamtoro yang sudah dihaluskan kemudian minum sebelum makan.
- Mengobati disentri, caranya rebuslah 15 gr biji dan dicampur dengan krokot 30 gr, sisakan airnya hingga 1/2 , lalu saring dan minum airnya pagi dan sore.
- Mengobati radang ginjal, caranya biji lamtoro atau petai cina kering sebanyak 4 gr ke dalam 1 gelas air panas. Kemudian minumlah airnya dan lakukan 3x sehari.
- Mengobati cacingan, biji lamtoro atau petai cina sangat dipercaya untuk mengobati penyakit cacingan. Caranya tumbuklah biji lamtoro atau petai cina yang sudah kering, kemudian seduhlah 6 gr bubuk hasil dari tumbukan tersebut dengan air panas kurang lebih 100cc lalu minumlah airnya.
- Mengobati imsomia, caranya rebus biji dan daun lamtoro dengan 3 gelas air dan sisakan air tersebut hingga 1 gelas, lalu minumlah air tersebut.
- Melancarkan ketika datang bulan, caranya rebuslah akar lamtoro dengan air sebanyak 3 gelas lalu minum airnya, lakukan 2x sehari.
- Untuk menghaluskan kulit, caranya dengan menggosokan daun lamtoro atau petai cina sampai keluar getahnya ke kulit ketika mandi, kemudian diamkan sejenak lalu bisa dibersihkan dengan air.
Itulah kandungan dan manfaat lamtoro, petai cina, plandingan bagi kesehatan tubuh kita. Alhamdulillah lamtoro atau petai cina juga sangat berguna bagi kesehatan, Semoga bermanfaat.