Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Cara Mencegah Diabetes Yang Paling Tepat

Cara Mencegah Diabetes Yang Paling Tepat

ads tengah artikel

Cara Mencegah Diabetes – Meskipun riwayat menyadi penyumbang dan faktor resiko diabetes, tetapi dengan mengetahui cara mencegah diabetes secara bijak terbukti mampu menurunkan resiko diabetes.

Penyakit yang satu ini sekarang menjakdi populer, tentu saja ini karena jumlah penderitanya terus meningkat dari tahun-ketahun. Bahkan banyak penderita diabetes kronis yang tidak terselamatkan. Meningkatnya jumlah penderita penyakit diabetes merupakan tanda buruknya gaya hidup orang masa kini, kurang kesadaran akan kesehatan, dimana kesehatan adalah segala-galanya dan tentu mahal harganya. Meningkatnya kadar gula darah dalam tubuh ini dipicu karena terjadi gagal fungsi dari satu bagian tubuh yang tidak bisa menjalankan tugas sebagaimana mestinya.

Cara Mencegah Diabetes

Kadar gula sangat dibutuhkan oleh tubuh yaitu sebagai sumber energi, karena gula darah akan dimaksimalkan oleh organ tubuh yang bernama pankreas menjadi energi sehingga dengan energi cukup manusia dapat melakukan semua aktivitas tanpa gangguan. Nah, bagaimana jika hormon yang berfungsi untuk mengolah kadar gula menjadi energi tersebut tidak berfungsi maksimal. Maka yang terjadi adalah melonjaknya kadar gula dalam darah dan mengakibatkan komplikasi yang disebut dengan diabetes.

Karena tidak jalannya hormon insulin maka menyebabkan organ tubuh yang lain juga terganggu misalnya pembuluh darah, hingga ke jantung. Hati-hati diabetes juga merupakan konstributor jantung koroner. Karena tingginya kadar gula dalam darah membuat organ lain menjadi terganggu dan tentunya tidak bisa berkerja maksimal. Kadar gula dalam darah yang aman berada pada angka normal, bila melebihi batas normal tersebut anda harus hati-hati karena diabetes sedang mengincar anda.

Kadar gula bersumber dari karbohidrat yang dikonsumsi setiap hari, nasi termasuk sumber karbohidrat tinggi. karbohidrat tersebut diproses menjadi glukosa (gula) dan diserap oleh tubuh kemudian didistribusikan ke seluruh tubuh kemudian diubah lagi menjadi bentuk energi. Namun, sebelum menjadi energi, gula tersebut diatur oleh hormon yang naman insulin yang diproduksi oleh pankreas.

Untuk mencegah diabetes, anda juga harus tahu batas ukuran kadar gula darah normal, kadar gula normal sebelum makan adalah 70 hingga 130 mg/dl, setelah makan selang dua jam gula darah norma adalah 180 mg/dl, dan dalam kondisi puasa tidak makan dan minum selama kurang lebih 8 jam gula darah norma menjadi 100 mg/dl, dalam kondisi malam atau menjelang tidur kadar gulah normal menjadi 100 mg/dl sampai 140 mg/dl.

Itu adalah angka batas normal gula darah yang harus anda pahami. Jika terjadi lonjakan atau penurunan drastis dalam setiap kondisi diatas maka akan mengakibatkan gejala tertentu. Nah, dalam kondisi seperti ini yang terbaik adalah segera periksa ke dokter agar cepat mendapatkan penanganan medis. Orang dikatakan menderita penyakit gula darah ini bila kadar gula darah melebihi batas normal diatas yaitu pada angka 200 mg/dl. Kadar gula 200 mg/dl belum menimbulkan gejala diabetes yang signifikan, gejala biasanya akan muncul bila kadar gula berada diatas angka 270 mg/dl.

Nah, bagaimana anda bisa menjaga kondisi kadar gula agar tetap pada level normal? Tentunya ada beberapa hal yang perlu anda lakukan agar terhindar dari penyakit diabetes ini. Diantaranya adalah sebagai berikut.

Mengetahui penyebab diabetes dengan baik

Anda mungkin bertanya kok bisa terjadi penyakit diabetas sebenarnya apa penyebabnya. Nah, selanjutnya anda dituntut untuk mengetahui apa sebenarnya yang menjadi penyebab diabetes. Dengan paham apa saja yang dapat memicu diabetes tentunya anda lebih mudah mengantisipasinya agar tidak terkena diabetes.

Baca : Inilah penyebab diabetes tipe 1 dan diabetes tipe 2

Jangan Mengkonsumsi makanan dan minuman manis berlebihan

Ingan diabetes adalah melonjaknya kadar gula dalam darah, tentunya dengan terlalu berlebihan memberi asupan gula dalam tubuh akan meningkatkan resiko diabetes. Bagi anda yang sudah menderita penyakit diabetes jangan mengkonsumsi makanan dan minuman yang manis-manis apalagi pemanis buatan, karena dapat memperburuk kondisi kesehatan anda.

Jangan teralau makan makanan berlemak tinggi

Saat ini makanan gorengan sudah menjadi santapan sehari-hari, tahukah sobat makanan yang mengandung lemak tinggi dapat memicu penyakit mematikan ini. Jadi mulai saat ini jangan menjadikan makan gorengan atau berlemak tinggi menjadi menu utama anda setiap hari.

Selalu menyediakan menu sayur untuk waktu makan anda

Kita ketuhui bahwa sayuran adalah sumber dari nutrisi penting untuk tubuh. Perbanyak konsumsi sayur berarti anda memberikan nutrisi yang baik untuk tubuh. Hal ini akan menyebabkan organ tubuh menjadi lebih sehat dan terus berkerja maksimal. Mulailah mengganti menu masakan yang kurang sehat dengan aneka sayur yang kaya akan gizi.

Jangan makan berlebihan

Pola makan berpengaruh pada ringan beratnya berat badan. Kebanyakan orang yang memiliki kebiasaan makan berlebihan memiliki berat badan yang berlebih juga. Nah, kegemukan atau obesitas dapat meningkatkan resiko penyakit kencing manis (diabetes).

Stres

Tahuka sobat mod seseorang ternyata sangat berhubungan dengan kesehatan, mod yang buruk menjadikan kesehatan tubuh berkurang. Nah, stres yang sering anda alami ternyata mampu meningkatkan kadar gula dalam darah. Nah, untuk menurunkan kadar gula sebaiknya pergi berlibur atau mencari ketengan untuk menginkatkan mod anda, Ibadah yang khusuk mengingat Allah SWT adalah cara yang terbaik untuk menghilangkan stress. Tak perlu buang biaya mahal pergi ke tempat-tempat wisata, cukup dengan berwisata hati Insya Allah akan membuah hati anda dan mod anda jauuh lebih tenang (bisa melalui sholat dan baca Al-Qur’an).

Luangkan waktu untuk istirahat yang cukup

Kebiasaan dizama modern ini, tuntutan dan kesibukan tidak memandang waktu baik itu siang maupun malam. Anda yang berada dalam masa ini sebaiknya tidak terlalu larut dalam kebiasaan yang buruk untuk kesehatan. Saat ini kebiasaan buruk yang sering dijalani banyak orang adalah tidur kurang dari 6 jam. Kalau waktunya dipakai untuk melakan hal yang bermanfaat masih ada sisi positifnya, nah kalau waktunya dipake nongkrong di warung kopi tanpa guna ya sia-sia saja. Jadi pandailah mengatur waktu untuk mengalokasikan porsi istirahat yang cukup agar terhindar dari penyakit kencing manis.

Menurunkan berat badan

Sudah disinggung diatas, bahwa obesitas akan meningkatkan resiko diabetes. Nah, untuk menghindari penyakit ini silahkan sobat berusaha sebisa mungkin untuk menurunkan berat badan anda hingga normal dan ideal. Bukan hanya diabetes namun resiko penyakit lainnya juga akan menurun.

Jangan lupa rutin sarapan

Hal ini telah dibuktikan oleh hasil penelitian, dimana uji coba yang dilakukan menunjukkan bahwa orang yang selalu melakukan sarapan di pagi hari memiliki kadar gula normal dibanding dengan orang yang tidak pernah sarapan.

Olahraga secara teratur

Kunci hidup sehat salah satunya adalah olahraga. Sudah tidak ada keraguan lagi dengan melakukan olah fisik rutin makan bukan hanya diabetes namun penyakit lainnya juga enggan untuk tinggal berlama-lama dalam tubuh hehe. Olahraga teratur sangat direkomendasikan pada semua orang yang menginginkan gaya hidup sehat. Untuk mengawali olahraga memang berat tapi bila sudah menjadi kebiasaan maka tidak olahraga terasa ada yang kurang dalam hidup anda. Yuk mulai sekarang rajin olahraga.

Jangan lupa berdo’a

Yang terakhir adalah jangan lupa selalu berdo’a kepada Allah SWT agar senatiasa diberi kesehatan lahir dan batin, agar bisa menjalankan ibadah sebaik mungkin.

Demikian sobat cara mencegah penyaki diabetes atau kencing manis, semoga bisa menjadi bahan yang mampu menyadarkan kita akan pentingnya kesehatan terutama terhindar dari diabetes. Sekian dan terimakasih.


Advertisement


Back To Top